Selasa, 14 Mei 2024

Diskusi Dengan Mahasiswa, Febri: Bawaslu Butuh Masyarakat


kontakpublik.id, PANDEGLANG-
Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Pandeglang Febri Setiadi menyampaikan dalam upaya menjaga kualitas demokrasi di Kabupaten Pandeglang, Sebab Bawaslu membutuhkan partisipasi masyarakat dalam pengawasan pemilihan serentak tahun 2024. 


Demikian hal tersebut disampaikan Febri dalam kegiatan diskusi yang digelar di SMKN 1 Pandeglang, Bersama Dosen dan Mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam Syekh Manshur dalam rangka kurikulum Kampus Merdeka, (STAISMAN), pada Selasa, (14/05/2024).

Diskusi dilakukan usai acara tes tertulis Computer Assisted Test atau CATyang dilaksanakan di SMKN 1 Pandeglang. 

Untuk diketahui, pemilihan serentak tahun 2024 dilaksanakan pada 27 November 2024. Saat ini telah memasuki tahapan penyelenggaraan pemilihan untuk memilih gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati serta walikota dan wakil walikota. “saat ini tahapan pemilihan sudah masuk, beberapa tahapan sedang berlangsung” ujarnya.

Dalam pengawasan pemilihan serentak, lanjut Febri, Bawaslu membutuhkan peran serta masyarakat dalam mengawasi setiap tahapan pemilihan. kami sangat terbuka, setiap dugaan pelanggaran yang terjadi di wilayah Kabupaten Pandeglang akan diproses sesuai mekanisme penanganan pelanggaran, namun demikian terdapat keterbatasan yang dimiliki Bawaslu dalam melakukan pengawasan.

Sehingga kami berharap masyarakat dapat turut serta mengawasi dan melaporkan setiap dugaan pelanggaran yang terjadi agar pemilihan serentak tahun 2024 dapat terlaksana dengan jujur dan adil.

Sementara, Dede Kurniawan salah satu Dosen bersama Mahasiswa STAISMAN memberikan apresiasi kepada Febri Setiadi Ketua BAWASLU Kabupaten Pandeglang dan jajaran karena telah memberikan wawasan dan pengetahuan tentang Kepemiluan. (Rudi/Ali Hamzah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Piala MENPORA Kembali dipakai Sebagai Kejuaraan Pencak Silat Banten Nasional Cup

  Kontakpublik.id, SERANG -  Salah satu cabang olahraga beladiri yang terdapat di Indonesia. Yakni Olahraga beladiri pencak Silat yang merup...