Senin, 22 April 2024

Pendamping Desa Membenarkan Anggaran Banprov Desa Sukadame Belum Direalisasikan



Kontakpublik.id,PANDEGLANG-Pendamping  Desa (PD) kecamatan pagelaran membenarkan bahwa untuk peruntukan anggaran bantuan provinsi (BANPROV)  sebesar 60 juta Tahun anggaran 2023 Desa Sukadame Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pandeglang belum direalisasikan, untuk pembangunan fisik.

Menurut informasi,baru hanya ada tumpukan material di Desa Sukadame itupun baru kemarin-kemarin hanya sebatas menurunkan sejumlah bahan material bangunan seperti pasir. Tanpa terlihat adanya pelaksanaan pengerjaan yang dilakukan kepala desa sukadame.


“Bahwa untuk peruntukan pembangunan fisik dari anggaran bantuan provinsi  desa sukadame itu hanya baru pengadaan material dan belum ada pengerjaan pembangunan fisik,” kata Husen  selaku pendamping desa (PD) Kecamatan Pagelaran, Senin (22/4/2024).

Lanjut Husen menyampaikan kepada kontakpublik.id, bahwa untuk Bantuan provinsi tahun anggaran 2023 memang belum direalisasikan oleh kepala desa sukadame dan itu hasil monitoring dan evaluasi yang dilakukan oleh kami selaku pendamping desa dan juga tim verifikasi kecamatan.


Kami selaku Pendamping Desa kecamatan pagelaran sudah mencoba untuk mengingatkan dan mendorong, agar setiap kegiatan itu direalisasikan sesuai dengan juknis dan juga perencanaan,Karena memang kita sebagai pendamping desa mempunyai tugas selayaknya pendamping desa, yaitu mengarahkan dan mencoba agar tiap-tiap desa ini melaksanakan kegiatannya sesuai dengan perencanaan dan juknis yang telah di tetapkan dalam aturan, dan itu semua dikembalikan lagi ke pihak desanya sendiri," Ungkapnya. (Do)





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silaturahmi Dewi- Iing bersama Media dan Team Pendukung

Kontakpublik.id, PANDEGLANG- Kamis 5 Desember 2024 tepatnya di caffe Hamparan jalan Amd Cikole berlangsung acara silaturahmi Bupati dan waki...