Selasa, 23 Juli 2024

Kades Babad Sari - Jiput Mengakui BLT DD Triwulan II Belum di Realisasikan Kepada 20 KPM



Kontakpublik.id,PANDEGLANG - Penyaluran BLT-DD telah memasuki tahap ke tiga atau Triwulan lll tahun 2024, namun ada apa dengan Pemerintah Desa (Pemdes) Babad Sari Kecamatan Jiput Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten, yang diduga masih belum menyalurkan BLT DD triwulan ll kepada 20 keluarga penerima manfaat (KPM).

Hasil informasi yang dihimpun Kontakpublik.id, bahwa Pemerintah Desa (Pemdes) Babad sari Kecamatan Jiput belum menyalurkan  BLT-DD triwulan ll tahun 2024 kepada 20 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Dana Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD) Triwulan ll untuk Bulan April,Mei dan Juni, Tahun 2024, seharusnya di akhir bulan Juni kemarin sudah diterima oleh 20 Keluarga penerima manfaat (KPM), tapi fakta nya, pemdes babad sari sampai sekarang di akhir bulan Juli masih juga belum merealisasikan BLT DD triwulan ll.

"melihat di desa desa tetangga khusus nya desa di wilayah kecamatan Jiput sudah menyalurkan BLT DD triwulan ll kok aneh yah desa babad sari  sampai saat ini masih belum menyalurkan BLT DD triwulan ll 
ucap warga yang tidak mau disebutkan namanya.

Bantuan BLT DD triwulan ll masing masing penerima mendapatkan uang tunai sebesar 900.000,”

Masih dikatakan warga," ia  meminta kepada Pemdes babad sari untuk segera menyalurkan BLT DD triwulan ll kepada 20 Keluarga Penerima Manfaat, karena warga yang mendapatkan bantuan BLT DD ini sangat - sangat membutuhkannya,” ucap warga.


Sementara itu Kepala Desa Babad Sari Kholid saat dikonfirmasi kontakpublik.id Selasa (23-7-2024) membenarkan soal BLT DD triwulan ll belum di salurkan, rencana nya Minggu ini paling lambat hari Sabtu akan disalurkan,kebetulan kemarin - kemarin ada kegiatan tadi juga ada acara zoom polio."


Saat disinggung apa yang menjadi kendala kaitan BLT DD triwulan ll  masih belum disalurkan kepada 20 KPM," kades babad sari tidak menjawab apa yang jadi kendala,"

" Ia pun mengakuinya,
seharusnya kemarin di bulan juni triwulan ll sudah di salurkan, nanti rencananya hari Sabtu akan di realisasikan," Ucap Kholid kades babadsari. (Do)
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HMI Cabang Serang Kecam Langkah Prematur Pasangan Budi-Agis : Arogansi Kekuasaan yang Melukai Demokrasi

Kontakpublik.id , SERANG - Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Serang, Eman Sulaeman, dengan tegas mengecam tindakan pasangan c...